Follow us: Subscribe via RSS Feed Connect on YouTube Connect on YouTube

ENCEPHALITIS ,PENGERTIAN,PATOGENESIS DAN PENYEBAB ENCEPHALITIS

ENCEPHALITIS ,PENGERTIAN,PATOGENESIS  DAN PENYEBAB ENCEPHALITIS


PENGERTIAN Ensefalitis

Penyakit Ensefalitis adalah infeksi yang mengenai CNS yang disebabkan oleh virus atau mikro organisme lain yang non purulent.

PATOGENESIS ENSEFALITIS

Virus masuk tubuh pasien melalui kulit,saluran nafas dan saluran cerna.setelah masuk ke dalam tubuh,virus akan menyebar ke seluruh tubuh dengan beberapa cara:
  • Setempat:virus alirannya terbatas menginfeksi selaput lendir permukaan atau organ tertentu.
  • Penyebaran hematogen primer:virus masuk ke dalam darah
  • Kemudian menyebar ke organ dan berkembang biak di organ tersebut.
  • Penyebaran melalui saraf-saraf : virus berkembang biak di Permukaan selaput lendir dan menyebar melalui sistem saraf.
Masa Prodromal berlangsung 1-4 hari ditandai dengan demam, sakit kepala, pusing, muntah, nyeri tenggorokan, malaise, nyeri ekstremintas dan pucat .
Gejala lain berupa gelisah, iritabel, perubahan perilaku, gamgguan kesadaran, kejang.
Kadang-kadang disertai tanda Neurologis tokal berupa Afasia, Hemifaresis, Hemiplegia, Ataksia, Paralisis syaraf otak.

Penyebab   Ensefalitis:

Penyebab terbanyak    : adalah virus
Sering            :
  • Herpes simplex
  • Arbo virus
Jarang            :
  • Entero virus 
  • Mumps
  • Adeno virus
Post Infeksi        :
  • Measles
  • Influenza
  • Varisella     
Post Vaksinasi : - Pertusis
Ensefalitis supuratif akut :
Bakteri penyebab Esenfalitis adalah : Staphylococcusaureus, Streptokok, E.Coli, Mycobacterium dan T. Pallidum.

Ensefalitis virus:
Virus yang menimbulkan adalah virus R N A (Virus Parotitis) virus morbili,virus rabies,virus rubella,virus denque,virus polio,cockscakie A,B,Herpes Zoster,varisela,Herpes simpleks,variola.

Gejala-Gejala yang mungkin terjadi pada Ensefalitis :

-    Panas badan meningkat ,photo fobi,sakit kepala ,muntah-muntah lethargy ,kadang disertai kaku kuduk apabila infeksi mengenai meningen.
-    Anak tampak gelisah kadang disertai perubahan tingkah laku. Dapat disertai gangguan penglihatan ,pendengaran ,bicara dan kejang.

Demikian sekilas tentang  ENCEPHALITIS ,PENGERTIAN,PATOGENESIS  DAN PENYEBAB ENCEPHALITIS , semoga bermanfaat
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

 
askepdb.blogspot.com © Copyright 2012. All Rights Reserved.
Created by: George Robinson.
Proudly powered by Blogger.
imagem-logoBack to TOP